PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya terus berkomitmen menghadirkan proses rekrutmen yang profesional dan bebas dari praktik kecurangan. KAI Daop 8 Surabaya menegaskan bahwa seluruh proses rekrutmen dilaksanakan secara transparan, objektif, dan tidak dipungut biaya dalam bentuk apapun. Proses seleksi hanya diumumkan melalui situs resmi rekrutmen KAI di alamat https://recruitment.kai.id dan kanal media sosial resmi milik perusahaan.
Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, mengimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan proses rekrutmen KAI. “Kami kembali mengingatkan masyarakat agar tidak mudah percaya pada pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan dalam proses rekrutmen KAI dengan imbalan uang. Kami pastikan proses rekrutmen dilakukan secara profesional dan tanpa pungutan biaya,” ungkapnya.
Sebagai langkah nyata mewujudkan proses rekrutmen yang transparan dan objektif, KAI juga telah berkolaborasi dengan asosiasi asesor psikologi sebagai mitra independen dalam pelaksanaan proses seleksi penerimaan calon pekerja. Keterlibatan pihak asesor psikologi diharapkan mampu menghadirkan proses yang adil, meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap sistem rekrutmen, serta bagian dari upaya perusahaan menerapkan prinsip Good Corporate Governance.
KAI Daop 8 Surabaya berharap dapat menjaring talenta-talenta muda terbaik yang memiliki kompetensi, integritas, dan semangat melayani masyarakat. Proses ini juga menjadi bagian dari strategi jangka panjang perusahaan dalam memperkuat SDM yang mampu menjawab tantangan transformasi bisnis kedepan.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap individu yang bergabung dengan KAI Daop 8 Surabaya adalah mereka yang benar-benar layak dan siap mendukung kemajuan perusahaan. Masyarakat diharapkan juga dapat lebih teliti dan kritis jika mendapatkan pesan pengumuman rekrutmen dari sumber yang tidak dipercaya. KAI tidak pernah melakukan proses rekrutmen melalui surat menyurat, mengirimkan berkas, maupun menjanjikan dapat diterima bekerja dengan bantuan apapun dan siapapun,” tegasnya.
Jika menemukan informasi yang meragukan agar segera menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121 untuk mendapatkan informasi resmi tentang perusahaan.
You may also like
-
Tinjau Proses Normalisasi Sungai Kuranji di Sumatera Barat, Menteri PU Pastikan Progres Percepatan Rehabilitasi Pascabencana Sesuai Rencana
-
Pemesanan Tiket KA Angkutan Lebaran 1447 H, Hingga H-4 Sudah Dapat Dipesan, Daop 7 Madiun Tembus 19.110 Pelanggan
-
Sambut Lebaran 2026, KAI Daop 7 Madiun Ajak Masyarakat Rencanakan Perjalanan Lebih Awal dan Bagikan Tips “War” Tiket
-
Sinergi KAI Daop 4 Semarang dan Pemkab Pemalang Bahas Rencana Pemberhentian KA di Stasiun Comal untuk Dukung Mobilitas dan Pariwisata Daerah
-
Lindungi Pekerja Operasional, KAI Divre III Gandeng PJK3 Pastikan Standar K3 Optimal
Solving the Philippine Education’s Greatest Problems
Tinjau Proses Normalisasi Sungai Kuranji di Sumatera Barat, Menteri PU Pastikan Progres Percepatan Rehabilitasi Pascabencana Sesuai Rencana
Pemesanan Tiket KA Angkutan Lebaran 1447 H, Hingga H-4 Sudah Dapat Dipesan, Daop 7 Madiun Tembus 19.110 Pelanggan