“Melalui BIFF 2025, Alcavella ingin menunjukkan bahwa modest fashion Indonesia bisa sejajar dengan brand internasional, tanpa kehilangan akar budayanya.”
Bali, 24 Agustus 2025 – Alcavella, brand modest fashion premium asal Indonesia, tampil memukau di Bali International Fashion Festival (BIFF) 2025 dengan tema Harmony in Diversity. Kehadiran ini menjadi langkah strategis Alcavella untuk memperkuat posisi sebagai premium modest fashion brand yang mampu bersaing di kancah internasional.
Pada kesempatan ini, Alcavella mempersembahkan koleksi terbaru yang menggabungkan keanggunan busana, nilai budaya, serta cita rasa internasional. Koleksi ini menampilkan detail mewah dengan inspirasi dari kekayaan tekstil Nusantara, yang dipadukan dengan siluet modern dan elegan.
Selain memperluas jejaring global dan membuka peluang pasar baru, partisipasi Alcavella di BIFF 2025 juga membawa pesan sosial: bahwa brand asal daerah, dari Cigondewah – Bandung, dapat berdiri sejajar dengan label internasional. Hal ini sejalan dengan misi Alcavella untuk menginspirasi komunitas lokal, menghadirkan lapangan kerja, serta mengangkat potensi fesyen Indonesia di mata dunia.
Ke depan, Alcavella berkomitmen terus menghadirkan karya busana premium yang menggabungkan inovasi desain, standar kualitas internasional, dan nilai budaya Indonesia. Visi besar Alcavella adalah menjadi global leader di premium modest fashion, membawa cerita Indonesia ke setiap panggung dunia.
You may also like
-
RSU Syubbanul Wathon Gelar Donor Darah dan Cek Kesehatan Gratis Peringati HUT ke-7
-
KAI Daop 2 Bandung Hadir, Salurkan Bantuan TJSL bagi Korban Tanah Longsor di Cisarua, Kabupaten Bandung Barat
-
Penjualan Tiket KA Jarak Jauh Lebaran 2026 dari Daop 2 Bandung Diminati Masyarakat
-
DPR RI Dorong Penguatan Kapasitas Angkut Kereta Api di Sumatera
-
DPR RI Dorong Percepatan Pembangunan Jalur Kereta Api Trans Sumatera
Geopolitics the “dominant risk” for agriculture in year ahead, but Australia remains well positioned – Rabobank
RSU Syubbanul Wathon Gelar Donor Darah dan Cek Kesehatan Gratis Peringati HUT ke-7
KAI Daop 2 Bandung Hadir, Salurkan Bantuan TJSL bagi Korban Tanah Longsor di Cisarua, Kabupaten Bandung Barat