ALFI CONVEX 2025 kembali membuktikan perannya sebagai katalisator perubahan di industri logistik nasional. Selama tiga hari penyelenggaraan, forum diskusi dan konferensi yang dihadiri para pelaku utama, regulator, serta pemangku kepentingan lintas sektor, berhasil menghasilkan rekomendasi konkret yang langsung diakomodasi dalam regulasi terbaru pemerintah.
Regulasi baru ini dirumuskan secara responsif, menyesuaikan dengan berbagai tantangan nyata di lapangan yang selama ini dihadapi pelaku logistik dan supply chain. Kolaborasi aktif antara asosiasi, pemerintah, dan pelaku industri di ALFI CONVEX 2025 mempercepat proses harmonisasi kebijakan, sehingga solusi yang dihasilkan lebih aplikatif dan berdampak nyata pada efisiensi logistik nasional.
Tak hanya itu, ALFI CONVEX 2025 juga mencatatkan pencapaian bisnis signifikan dengan potensi deal senilai lebih dari Rp500 miliar yang berhasil dijajaki dan diamankan selama event berlangsung. Kesepakatan ini melibatkan berbagai perusahaan logistik, teknologi, dan mitra strategis, menandai optimisme baru dalam pertumbuhan industri di tengah tantangan global.
ALFI CONVEX 2025 juga menyoroti isu krusial terkait minimnya keterlibatan generasi muda di sektor logistik. Saat ini, persentase anak muda yang berkarier di bidang logistik masih sangat kecil—padahal sektor ini memainkan peran vital sebagai penopang utama pertumbuhan ekonomi nasional dan APBD di berbagai daerah. Hal ini didukung melalui kerjasama dengan The World Delegates Club di tahun depan, ALFI CONVEX membuka ruang dialog dan inspirasi bagi generasi muda, memperkenalkan peluang karier, inovasi, dan kontribusi nyata di industri logistik yang selama ini kurang terekspos
You may also like
-
Tips Menangani Kucing Berantem di Rumah
-
BRICS 2026 dan Peran India dalam Membentuk Tatanan Dunia Multipolar
-
Guna Percepatan Perbaikan Infrastruktur di Aceh dan Sumatera Utara, Kementerian PU Terjunkan Tim Mahasiswa dari Politeknik PU
-
KAI Divre III Palembang Pastikan Keandalan Prasarana melalui Cek Lintas Jalan Kaki Wilayah Penimur.
-
KAI Divre III Palembang Ajak Masyarakat Rencanakan Mudik Lebaran 2026 Lebih Awal
Tips Menangani Kucing Berantem di Rumah
Luhilo Emerges as the Most Inquired Skin Booster at Mold Manila, Reflecting a Shift Toward Skin Health Over Instant Results
BRICS 2026 dan Peran India dalam Membentuk Tatanan Dunia Multipolar